Advertisement

Bikin Gerah, Twitter Matikan Akun Bitcoin

Jafar Sodiq Assegaf
Kamis, 12 April 2018 - 06:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
Bikin Gerah, Twitter Matikan Akun Bitcoin Ilustrasi Bitcoin. - Ist/Midas Letter

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Akun @Bitcoin di media sosial Twitter cukup membikin gerah. Imbasnya, platform media sosial itu mematikan akun @Bitcoin dari peredaran dunia Twitter,

Hal ini terjadi diawali dari ketidakjelasan identitas dari pemilik akun tersebut. Awalnya akun @Bitcoin dikendalikan seorang pengguna anonim, lalu diambil alih oleh orang yang mengaku berkebangsaan Turki, kemudian orang yang mengaku berkebangsaan Rusia.

Advertisement

Melihat adanya hal tersebut, pada akhirnya pihak Twitter mengembalikan akun tersebut ke pemilik aslinya pada Senin (9/4/2018). “Kami tak bisa berkomentar mengenai akun individu jadi tak ada (informasi) yang bisa dibagikan," ujar juru bicara Twitter, dilansir Jaringan Informasi Bisnis Indonesia dari The Verge, Kamis (12/4/2018).

Mendengar hal tersebut, pemilik awal akun tersebut mengomentari hal ini secara ketus. Dia menganggap pernyataan tersebut omong kosong dan menuntut penjelasan lebih lanjut dari pihak Twitter. “Saya ingin tahu mengapa akun saya diberikan ke orang lain,” ujar sang pemilik.

Dia mengaku, atas kejadian ini, dirinya mengalami kerugian yang cukup besar. Hal ini dikarenakan dia mengaku telah kehilangan lebih dari 750.000 pengikutnya lenyap saat dikembalikan ke tangannya.

Akun @Bitcoin dikabarkan memiliki lebih dari 821.000 pengikut saat pertama dimatikan. Lalu, para pengikut dari akun tersebut dikabarkan menghilang. Namun tampaknya, pihak Twitter sudah mengembalikan pengikut akun @Bitcoin tersebut. Tapi, hal tersebut tampaknya tetap membuat sang pengguna kesal.

Selain itu, ada juga teori konspirasi lain yang menyebut jika CEO Twitter, Jack Dorsey telah melakukan investasi di salah satu pesaing Bitcoin, yakni Lightning Labs dengan menyuntikkan dana sebesar USD2,5 juta atau sekira Rp34 miliar. Hal ini ditengarai menjadi alasan ditutupnya akun @Bitcoin tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kembali Tampil di Pilkada Gunungkidul Tahun Ini, Ini Gagasan yang Diusung Sutrisna Wibawa

Gunungkidul
| Jum'at, 29 Maret 2024, 20:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement