Advertisement

Meluncur Bareng, Samsung Galaxy J6 dan J4 Dihargai Rp3,3 Juta dan Rp2,3 Juta

M. Taufikul Basari
Jum'at, 01 Juni 2018 - 05:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
Meluncur Bareng, Samsung Galaxy J6 dan J4 Dihargai Rp3,3 Juta dan Rp2,3 Juta Samsung Galaxy J4 - Samsung

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan Samsung Galaxy J6 dan J4 untuk konsumen Tanah Air.

Telepon seluler (ponsel) pintar baru ini dilengkapi dengan Samsung Max untuk menghemat data kuota dan Signal Max untuk memudahkan menangkap sinyal. Galaxy J6 dan J4 dijual dengan harga retail Rp3,299 juta dan Galaxy J4 Rp2,299 juta.

Jo Semidang, IM Marketing Director Samsung Electronics Indonesia, mengatakan bahwa Galaxy J6 dan J4 adalah produk entry smartphone dengan fitur yang sesuai dengan gaya hidup millennial.

Advertisement

"Millennial merupakan 32% dari populasi Indonesia memiliki gaya hidup berbeda dengan generasi sebelumnya, dan smartphone menjadi perangkat utama bagi mereka sebagai digital native agar saling terhubung dan berbagi," katanya dalam rilis yang Bisnis terima Kamis (31/5/2018).

Dia menyebut bahwa 30% pengguna smartphone Indonesia menggunakan gadget untuk mengakses sosial media, karena produk baru ini untuk mendukung gaya hidup berbagi konten dan mengakses konten di sosial media.

Samsung Galaxy J6 dan J4 menghadirkan Front LED Flash yang dapat disesuaikan agar gambar lebih natural, Samsung Max yang menghemat data, Signal Max yang memudahkan menangkap sinyal.

"Mengikuti trend penggunaan smartphone dimana 18% digunakan untuk menonton video, kami membenamkan kualitas layar premium Super Amoled dan teknologi suara terbaik Dolby Atmos saat menggunakan headset, sehingga Samsung Galaxy J6 dan J4 ini menghadirkan pengalaman menonton terbaik di segala situasi,” ujar Jo Semidang.

Dikemas dengan desain Infinity Display dengan rasio layar 18.5:9, Galaxy J6 tampil elegan mendukung tren desain layar terkini, sekaligus memberikan pengalaman sinematik saat menonton konten video.

Pengguna juga dapat mengaktifkan aplikasi Samsung Member untuk mendapatkan kenyamanan tambahan seperti akses layanan purna jual, informasi mengenai produk, promosi berupa voucher pembelian di merchant partner Samsung, dan diagnosa kinerja smartphone setiap saat.  

Kamera

Samsung Galaxy J6 memiliki resolusi kamera depan 8MP dan kamera belakang 13MP, dengan bukaan lensa (aperture) f1.9 berkemampuan low light yang dapat menghasilkan gambar lebih baik saat kondisi minim cahaya.

Selfie focus: ambil gambar selfie dimanapun Anda berada. Gunakan fitur Front LED Flash yang bisa diatur sesuai dengan kondisi pencahayaan yang Anda ingingkan. Kamera juga mampu mengekstraksi foto Anda dengan mengatur efek bokeh secara otomatis.

Beauty Mode: pengguna dapat mengatur efek beauty, tidak hanya pada saat selfie namun juga ketika merekam video. § Fun Camera features: pengguna bisa mengedit foto dengan berbagai filter dan stiker menarik.

Enhanced Gallery: fitur Story, memungkinkan pengguna untuk mengatur foto dan video yang telah diambil, sekaligus melakukan edit sesuai dengan tema atau efek yang diinginkan.

Fitur Pendukung

Keamanan: unlock smartphone Anda dengan mudah, yaitu menggunakan mode Face Recognition ataupun Fingerprint Scanner. Cara yang mudah dan sederhana untuk membuka akses ke ponsel cerdas.

Dolby Atmos: pengguna dapat memiliki pengalaman menonton film dengan detail suara yang lebih jelas dan membuat Anda seolah-olah berada di dalam momen tersebut dengan teknologi Dolby Atmos yang ada pada Galaxy J6. Untuk menikmati kualitas suara dengan Dolby Atmos, earphone harus terpasang pada Galaxy J6.

Dual Messenger: Samsung Galaxy J6 memungkinkan Anda untuk mengatur dua akun Messenger yang sama dengan berbeda tujuan. Pengguna dapat menginstal dan dengan mudah mengelola akun Messenger kedua secara bersamaan dari halaman Home Screen dan menu pengaturan.

Samsung Cloud: pengguna dapat menikmati kapasitas 15 GB secara cuma-cuma. Samsung Cloud memudahkan untuk menyimpan, back-up, dan menyinkronkan data di semua perangkat Galaxy Anda.

Samsung Health: membantu Anda memantau perkembangan aktivitas, nutrisi, dan pola tidur Anda.

Secure Folder: solusi keamanan yang kuat yang memungkinkan Anda membuat ruang penyimpanan data pribadi dan sepenuhnya dienkripsi untuk menyimpan file dan aplikasi secara terpisah di dalam sebuah lapisan perlindungan tambahan yang hanya dapat Anda akses.

Adaptive Wi-Fi: Galaxy J6 mengingat lokasi tempat Anda sebelumnya terhubung ke jaringan Wi-Fi. Saat Anda masuk dan keluar suatu ruangan, secara otomatis akan mengaktifkan dan menonaktifkan kemampuan Wi-Fi pada smartphone.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Stok dan Aksi Donor Darah di Wilayah DIY Hari Ini, Selasa 19 Maret 2024

Jogja
| Selasa, 19 Maret 2024, 10:27 WIB

Advertisement

alt

Ribuan Wisatawan Saksikan Pawai Ogoh-Ogoh Rangkaian Hari Raya Nyepi d Badung Bali

Wisata
| Senin, 11 Maret 2024, 06:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement