Advertisement

Instagram Punya Fitur Pencegah Perundungan

Chelin Indra Sushmita
Kamis, 11 Oktober 2018 - 18:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
Instagram Punya Fitur Pencegah Perundungan Ilustrasi perundungan di dunia maya (Youtube)

Advertisement

Harianjogjacom, JOGJAInstagram kini berubah menjadi platform media sosial paling populer yang digandrungi masyarakat. Berbagai foto dan video unik dapat ditemukan dengan mudah di Instagram. Seiring dengan perkembangan zaman, konten Instagram pun ikut berubah.

Dulu, foto dan video di Instagram diunggah begitu saja tanpa proses edit yang maksimal. Namun, kini para pengguna agaknya mulai menyadari pentingnya proses edit foto agar feed Instagram tampak lebih menarik. Alhasil, foto yang dianggap kurang menarik pun menjadi bahan gunjingan yang bisa berujung pada perundungan.

Advertisement

Menyadari maraknya perundungan, pihak Instagram memperkenalkan fitur baru untuk mengatasinya. Pihak Instagram mengumumkan hadirnya tools baru yang mampu mencegah perundungan alias bullying. Dalam blog resmi perusahaan seperti dikutip Jaringan Informasi Bisnis Indonesia dari IB Times, Kamis (11/10/2018), Adam Mosseri, bos baru Instagram, mengatakan, pihaknya mencegah cyber bullying dengan memanfaatkan teknologi machine learning.

Machine learning itu berfungsi menyaring bahasa yang dipakai netizen untuk berkomentar di Instagram. Teks dan foto yang terdeteksi sebagai konten bullying bakal dikirim ke tim khusus Instagram untuk ditinjau.

"Teknologi itu bakal membantu Instagram menghapus semua konten negatif demi kenyamanan pengguna. Kehadiran fitur itu juga membantu Instagram melindungi pengguna yang mayoritas remaja dari bullying," demikian penjelasan Adam Mosseri.

Selain mendeteksi bullying di foto dan komentar, Instagram juga memfilter komentar untuk live video. Mereka juga menyembunyikan komentar serta unggahan tidak pantas di kolom pencarian pengguna. Semua itu dilakukan agar pengguna merasa lebih nyaman saat berselancar di Instagram.

Adam Mosseri menambahkan, berbagai fitur baru itu sengaja dihadirkan sebagai bentuk komitmennya menciptakan platform yang positif. Apalagi, dia baru saja terpilih sebagai bos Instagram menggantikan Kevin Systrom yang mengundurkan diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Ratusan Juta Rupiah Dicairkan BPJS Ketenagakerjaan buat Pekerja di Kulonprogo

Kulonprogo
| Rabu, 01 Mei 2024, 22:27 WIB

Advertisement

alt

Peringati Hari Pendidikan Nasional dengan Mengunjungi Museum Dewantara Kirti Griya Tamansiswa di Jogja

Wisata
| Rabu, 01 Mei 2024, 14:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement