Advertisement

Saingi Siri Apple, Xiaomi Pamer Xiaoai

Septina Arifiani
Kamis, 05 April 2018 - 09:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
Saingi Siri Apple, Xiaomi Pamer Xiaoai Asisten digital Xiaomi, Xiaoai.

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Serasa Siri di telepon seluler (ponsel) pintar iPhone besutan Apple, Xiaomi mengembangkan teknologi terbaru asisten digital yang dinamai Xiaoai.

Dikabarkan Suara.com dari Android Community, Rabu (4/4/2018), Xiaomi telah memamerkan kehebatan asisten digitalnya dalam sebuah video demo di Youtube. Dalam video yang diunggah memperlihatkan Xiaoai dapat menjalankan berbagai perintah yang dilontarkan pengguna.

Advertisement

Berbagai perintah yang dapat dilakukan Xiaoai seperti memainkan musik, memberi info lalu-lintas, mengambil selfie dan menjalankan perangkat rumah pintar. Bahkan, Xiaoai dapat menerjemahkan bahasa secara real time.

Xiaoai akan disematkan di Mi Mix 2S. Ponsel Xiaomi lainnya juga dapat menggunakan Xiaoiai, selama telah menggunakan MIUI terbaru.

Sayangnya, Xiaoai baru akan tersedia Tiongkok. Belum ada pemberitahuan resmi dari Xiaomi terkait dengan rencana perluasan Xiaoai ke negara lainnya.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Mudik Lebaran, Gunungkidul Bakal Dijejali 154.000 Kendaraan

Gunungkidul
| Kamis, 28 Maret 2024, 18:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement