Advertisement

Samsung Hilangkan Headphone Jack di Galaxy Note 10, Ini Penyebabnya

Ginanjar Saputra
Kamis, 08 Agustus 2019 - 23:57 WIB
Budi Cahyana
Samsung Hilangkan Headphone Jack di Galaxy Note 10, Ini Penyebabnya Samsung Galaxy Note 10 - Gsmarena.com

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA— Samsung Galaxy Note 10 tak dibekali dengan headphone jack atau lubang colokan untuk kabel headphone.

Dikutip dari GSM Arena, Kamis (8/8/2019), ada beberapa alasan Samsung menghilangkan headphone jack pada Galaxy Note 10. Yang pertama, hilangnya headphone jack bertujuan untuk memberi ruang bagi baterai berukuran besar di dalam tubuh Galaxy Note 10.

Advertisement

Galaxy Note 10 hadir dengan baterai 3.500 mAh sedangkan Galaxy Note 10+ dilengkapi baterai 4.300 mAh. Jika ada lubang headphone, GSM Arena menyebut baterai pada Galaxy Note 10 hanya akan sebesar 3.400 mAh dan Galaxy Note 10+ sebesar 4.200 mAh.

Hilangnya headphone jack juga kememungkinan untuk meningkatkan sistem getaran haptic di Galaxy Note10 dan Galaxy Note10 +. Hal itu memunculkan prediksi bahwa Samsung akan benar-benar menghilangkan headphone jack pada semua smartphone flagship Samsung yang akan diluncurkan ke depannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

AJARAN AGAMA: Generasi Milenial Dinilai Penting Belajar Fikih

Bantul
| Rabu, 24 April 2024, 21:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement