Advertisement

Begini Penjelasan Whatsapp soal Aturan Data Privasi

Leo Dwi Jatmiko
Senin, 11 Januari 2021 - 23:07 WIB
Budi Cahyana
Begini Penjelasan Whatsapp soal Aturan Data Privasi Aplikasi WhatsApp - whatsapp.com

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Pengelola WhatsApp regional Asia Pasifik (APAC) menyebut pembaruan yang dilakukan saat ini berkaitan dengan pesan bisnis.

WhatsApp APAC Communications Director Sravanthi Dev menjelaskan pesan bisnis yang dimaksud adalah percakapan bisnis yang menggunakan WhatsApp Business API. Para pengguna WhatsApp Business API memilih untuk menggunakan Facebook hosting untuk menyimpan dan mengelola pesan-pesannya.

Advertisement

Dia menegaskan kebijakan baru ini hanya di pesan aplikasi bisnis. Tidak ada perubahan baru mengenai berbagi data dengan Facebook di luar perpesanan bisnis.

“Jika pengguna berbicara dengan bisnis yang memilih metode penyimpanan percakapan di luar WhatsApp, kami akan menampilkan notifikasi di percakapan tersebut. Pengguna kemudian bebas memilih apakah mereka mau berinteraksi dengan bisnis tersebut atau tidak,” kata Sravanthi kepada Bisnis.com, Senin (11/1/2021).

Sravanthi menegaskan bahwa teknologi end-to-end encryption untuk perpesanan bisnis masih berlaku untuk bisnis-bisnis yang menyimpan dan mengelola pesannya secara langsung di WhatsApp, bukan di server eksternal.

Dia juga menegaskan bahwa kebijakan ini diterapkan di seluruh negara tidak hanya di Indonesia. Penetapan kebijakan tidak ada kaitannya dengan apakah negara tersebut telah memiliki undang-undang perlindungan data atau belum.

“Kebijakan ini diterapkan di seluruh dunia, tidak hanya di Indonesia…. Privasi Anda masih menjadi hal terpenting dan bagian dari DNA kami,” kata Sravanthi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Polda DIY Naikkan Status Kasus Dugaan Mafia Tanah Yang Menimpa Mbah Tupon ke Tahap Penyidikan

Sleman
| Jum'at, 09 Mei 2025, 15:57 WIB

Advertisement

alt

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo

Wisata
| Minggu, 04 Mei 2025, 18:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement