Advertisement

Sasar eSport dan Konten Kreator, Pasar PC masih Tinggi

Abdul Hamied Razak
Senin, 12 September 2022 - 07:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Sasar eSport dan Konten Kreator, Pasar PC masih Tinggi Adrian Lesmono, Consumer Business Lead NVIDIA Indonesia saat mengenalkan GeForce RTX 30 Series di ajang Yogyakomtek di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (10/9 - 2022).

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA- Pasar personal computer (PC) diyakini tetap tumbuh di tengah dominasi penjualan laptop. Selain dinilai mampu menjawab kebutuhan pegiat e-sports, performa PC juga mendukung kebutuhan pelaku industri digital kreatif dan kreator konten.

Adrian Lesmono, Consumer Business Lead NVIDIA Indonesia mengatakan meski Laptop masih mendominasi penjualan pasar komputer namun hingga kini PC tetap menjadi incaran masyarakat. Terutama bagi para gamers maupun kreator konten di Jogja. Alasannya, PC memiliki keunggulan power yang tidak dimiliki Laptop.

Advertisement

PC juga dirancang untuk memiliki kapabilitas prima dan mampu menghadirkan pengalaman terbaik bagi para gamers maupun para kreator digital. "PC saat ini tidak lagi harus dirakit satu per satu, tidak harus ahli komputer. Sebab unitnya sudah tersedia menyesuaikan kebutuhan penggunanya," ungkap dia saat mengenalkan GeForce RTX 30 Series di ajang Yogyakomtek di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (10/9/2022).

Baca juga: China Sukses Tanam Padi di Luar Angkasa, Kapan Panen Raya?

Sebagai Indonesia PC builders commpanies, katanya, NVIDIA terus meningkatkan performa GeForce RTX 30 series di antaranya adanya fitur yang mampu menjalankan shader dari 51 ms menjadi 12 ms karena adanya RT Core dan Tensor Core. "Performa GeForce RTX 30 series ini dibutuhkan pegiat eSports, pelaku industri digital kreatif hingga kreator konten untuk mendapatkan hasil terbaik," katanya.

Adrian menjelaskan ada beberapa system builder PC yang memiliki keunggulan dibandingkan dengan Laptop. Selain harganya yang lebih ekonomis karena spesifikasi bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, kinerja PC ini juga lebih powerfull dan bisa di-upgrade. "Power PC lebih stabil dan kondisi ini akan mendukung industri digital dalam memaksimalkan kreatifitasnya," tandasnya.

Menurur Adrian, rakitan PC dilengkapi spesifikasi yang bagus, perfomancenya bagus harganya masih terjangkau. Setidaknya biayanya mencapai Rp9,1 juta. "Perakitan PC harus disesuaikan dengan speknya agar performanya stabil. Kalau untuk kebutuhan games atau konten kerator sebaiknya menggunakan PC tapi kalau hanya sebatas untuk mendukung kebutuhan kerja kantoran ya silahkan menggunakan Laptop," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Produksi Ikan Tangkapan dan Budi Daya di Gunungkidul Hanya Naik Tipis

Gunungkidul
| Selasa, 19 Maret 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Ribuan Wisatawan Saksikan Pawai Ogoh-Ogoh Rangkaian Hari Raya Nyepi d Badung Bali

Wisata
| Senin, 11 Maret 2024, 06:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement